Memiliki kuku yang cantik dan bersih tentunya menjadi dambaan bagi setiap perempuan. Tak dapat dielak, kuku yang bersih serta mengkilap akan menambah keindahan pemiliknya. Rupanya, kuku juga menjadi titik perhatian saat berjabat tangan, lho! Nggak mau kan kamu malu saat berjabat tangan hanya karena kukumu kotor dan nggak sehat?
Selain dengan menggunakan produk perawatan kecantikan dan kesehatan kuku, anda juga bisa menggunakan bahan-bahan alami untuk merawat cantiknya kuku-kuku anda. Bagaimana cara merawat kuku dengan bahan-bahan alami? Simak tips berikut ini!
1. Lemon
Cara ini paling mudah dilakukan. Lemon sebagai bleaching alami akan membuat permukaan kuku Anda terlihat lebih bersih sekaligus membersihkan sisa-sisa kotoran.
- Iris lemon, dan usapkan daging bagian dalam pada permukaan kuku Anda.
- Gosok perlahan pada semua bagian kuku beberapa saat.
- Bilas dengan air dan keringkan.
2. Belimbing Wuluh
Iris dan gosokkan belimbing wuluh atau dalam bahasa ilmiahnya Avverhoa Bilimbi ke permukaan kuku anda untuk mendapatkan kuku yang kuat dan tidak mudah patah.
3. Campuran Telur, Madu dan Minyak Zaitun
Ketiga bahan ini jika dicampur menjadi satu dapat memberikan kelembapan dan kelembutan pada kuku dan daerah sekitar kuku yang kering. Cara meraciknya pun cukup mudah, masukan madu dan minya zaitu pada telur yang sidah dikocok. Kemudian oleskan campuran ini ke kuku dan bagian sekitarnya, kira-kira sampai 15 menit lalu bilas hingga bersih.
BACA JUGA: 3 Tanaman Yang Berkhasiat Mengurangi Rambut Rontok Alami
0 Response to "Cara Alami Agar Kuku Anda Berkilau dan Tahan Lama"
Posting Komentar