7 Panduan Wajib Sebelum Membeli Mobil Matic Second

Transmisi Mobil Matic

Mobil bertransmisi otomatis memang menarik berkat kenyamanan berkendara yang ditawarkan. Namun membeli mobkas bertransmisi otomatis membutuhkan kejelian dan feeling  kuat untuk mendeteksi problem pada transmisinya.

Berikut 7 langkah panduan yang harus anda perhatikan sebelum membeli mobil matik:

1. Dengarkan suara mesin mobil

Nyalakan mesin mobil, matikan AC, Tape maupun sumber suara lainnya. Coba dengarkan bunyi mesin, apakah halus atau ada suara yang berisik?

Setelah beberapa saat, jika terdengar suara seperti decitan karet, itu tandanya sistem transmisi ada yang rusak.

2. Deteksi Tuas Transmisi Matik

Masukkan tuas transmisi tanpa menginjak rem, dari P (Parkir) ke R (Mundur). Lalu Pindahkan dari R (Mundur) ke D (Maju). Bila pada saat perpindahan terjadi hentakan keras, tandanya transmisi telah rusak.

3. Periksa Oli Transmisi

Buka kap mesin, nyalakan mesin kemudian gas dengan penuh (kira-kira 3.000 rpm). Lihat ada tetesan oli/air atau tidak. Jika ada tetesan oli atau sejenisnya, dipastikan ada kerusakan pada bagian oli transmisi

Untuk memastikan, periksa juga bagian badan transmisi di bawah kolong mobil, cek kebocoran paking atau gasket transmisi bisa dilakukan dengan mendeteksi lelehan oli di badan transmisi.

4. Cek Volume Oli ATF

Volume oli ATF juga harus sesuai dengan kebutuhan dan batas toleransi. Periksa melalui dipstick dalam kondisi dingin (cool) dan panas (hot). Kekurangan oli ATF dapat menimbulkan kerusakan pada transmisi.

5. Lakukan Test Drive

Coba Anda pindahkan tuas ke posisi 'R' (Reverse) alias mundur. Kalau terasa ada suara aneh seperti gemeretak, potensi kerusakan transmisinya cukup besar. Jangan ambil risiko untuk membelinya, sebaiknya segera memilih mobil lainnya.

6. Uji Slip Pada Transmisi

Untuk menguji slip, Anda dapat mengendarainya mobil melewati jalan menanjak. Jika masih normal, slip yang terjadi sangat minim. Jika Anda mendapati putaran mesin naik tapi tidak selaras dengan pertambahan kecepatan, maka transmisi sudah mengalami slip. Jika slip sudah berlebih, mobil pun sulit untuk menanjak.

7. Lihat Service Record

Jangan sungkan untuk menanyakan kepada pemilik mobil matik tersebut tentang service record dari mobil yang akan anda beli. Pemilik mobil yang menjaga mobilnya dengan baik akan melakukan service secara teratur atau berkala di bengkel resmi. Lihat buku service dari mobil itu, cek juga sparepart apa saja yang telah diganti dan kalau perlu silakan telepon ke bengkel resmi untuk mengetahui service record secara sah.

Selain hal itu diatas, yang patut diperhatikan adalah umur mobil itu sendiri. Diusahakan mencari mobil bekas dibawah 5 tahun pemakaian. Hal ini untuk menghindari kerusakan mesin atau sparepart lainnya yang lebih jauh.

Semoga membantu!

0 Response to "7 Panduan Wajib Sebelum Membeli Mobil Matic Second"

Posting Komentar